Assalaamu'alaikum sobat semua, Melanjutkan Untaian Motivasi mengenai personal excellence yang dulu pernah saya bahas, kali ini saya akan sedikit mengulas tentang Quality of Life atau kualitas kehidupan. Kita semua sadar bahwa dalam menapak kehidupan akan lebih bermakna bila kita memiliki bobot dalam keseharian kita, bagaimana membuat hidup yang lebih berarti, bagaimana menata kehidupan yang selalu survive, dan bagaimana kualitas kehidupan kita lebih bernilai dimata sesama dan Sang Pencipta. dalam dunia motivasi modern ada empat tahapan untuk meraih Quality of Life dan itupun sejalan dengan Tuntunan Agama dan nilai-nilai bermasyarakat.
Tahapan yang pertama adalah apa yang disebut dengan istilah Survive ' bertahan '. ketika kita menjalani hidup ini apa adanya dan sekedar untuk hidup maka anda berada dalam posisi Survive. bila diilustrasikan seseorang yang sedang berjalan gontai dengan kepala tertunduk kebawah kemudian dia menjatuhkan tengan kanan dan kirinya kebawah lalu dia berjalan perlahan. slow speed, dengan gerakan yang lambat. ini menggambarkan tipikal orang yang survive, yang penting bagi dirinya hanya berjalan dan menikmati perjalanannya tanpa tahu apa dan bagaimana nantinya rintangan jalan dihadapannya, karena dia berjalan dengan kondisi menunduk. keadaan semacam ini menggambarkan Pesimistis, kurang percaya diri, putus asa, mudah stres dan mudah emosional. dia akan mudah sekali emosional dan cenderung reaktif ketika menghadapi suatu permasalahan.
Kemudian yang kedua adalah Stability, kestabilan. kalau diatas adalah gambaran orang yang hanya survive maka disini orang tersebut akan berjalan dengan sedikit mengangkat tangan kanannya tapi masih menggantungkan satu tangan kirinya. ada sebuah kestabilan disini, kita sudah bisa mengontrol pikiran dan emosi kita dari tekanan-tekanan di luar, baik itu tekanan dari diri sendiri, tekanan dari keluarga, pekerjaan, bisnis kita ataupun tekanan dalam bermasyarakat. tahap ini lebih bagus dari sekedar survive, hidup lebih stabil dan mulai ada kontrol.
Belum selesai sampai nilai stabil, kita perlu tahap yang ketiga yaitu Success, sukses. ketika kita menjadi orang sukses maka kita tidak sekedar mempunyai kestabilan secara emosional, namun kita mempunyai kemapanan secara finansial, kita punya suatu reputasi, sudah mulai dikenal orang dalam segala hal dalam kelebihan dan kekuatan kita, kita sudah menjadi orang sukses. bila diilustrasikan menurut gambaran diatas maka orang tersebut akan mengangkat kedua tangannya dengan kepala menghadap kedepan siap menghadapi tantangan.
Banyak yang terjebak dalam kehidupan ini berhenti sampai tahap yang ketiga, kita butuh tahap yang lebih tinggi lagi, yaitu tahap keempat apa yang disebut dengan Significant, menjadi orang yang bermakna. ada sebuah ungkapan 'menjadi`orang yang sukses jauh lebih penting' perlu dimiliki oleh setiap orang, tapi ungkapan tersebut masih ada koma-nya 'menjadi orang besar jauh lebih sukses' dan itupun belum titik, ada koma lagi di belakangnya ' menjadi orang bahagia jauh lebih besar'. yang terakhir itulah yang dikatakan Significant.
Significant adalah menjadi orang yang bahagia, tentunya kalau kita bicara kebahagiaan tentu bukan sekedar diukur dari segi kuantitas, melainkan kualitas. sehingga wajar kalau ada suatu statement yang menyebutkan bahwa ' kita bisa beli tempat tidur yang empuk dengan uang, tapi tidur tidak bisa dibeli'. segala material kita mungkin bisa beli tapi kita tidak bisa membeli suatu nilai kebahagiaan.
Dalam Al Qur'an surah Ibrahim ayat 7 menjabarkan " Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami menambah nikmat kepadamu. tetapi jika kamu mengingkari nikmatKu, maka sesungguhnya AdzabKu sangat pedih". Kebahagiaan tidaklah bisa kita nikmati secara individual tapi kebahagiaan juga secara kolektif, dinikmati banyak orang. Kalau kita sudah mencapai tahap significant maka sebarkanlah kebahagiaan itu di sebelah kanan dan kiri kita, di depan kita dan dibelakang kita. kita buat mereka menjadi sukses. ketika banyak orang sukses disekeliling kita maka disitulah letak kebahagiaan kita sebenarnya. maka Bersyukur kepada Allah patut sekali dipanjatkan bagi orang-orang yang diberikan ke-empat nilai diatas agar Kebahagiaan selalu tercurahkan dan bukan menjadi fitnah hidup.
Semoga sekelumit tips motivasi hidup diatas dapat memberi pencerahan pada sahabat semua, dan semoga kita semua termasuk orang-orang yang pandai bersyukur atas nikmat kebahagiaan yang diberikan Allah kepada kita. aamiin. Salam semangat selalu untuk sobat semua. Wassalam
0 komentar:
Post a Comment