Joe Pardue, seorang guru penggunaan mikrokontroler dan pemilik situs SmileyMicros.com menyatakannya sebagai berikut:
… Notice that there is a bit of relativity in this equation, the microcontroller’s RXD wire is the PC’s TXD wire and vice versa. I can’t count the number of times I’ve done stupid things like connecting the microcontroller’s RXD pin to the DB-9 RXD pin, because I didn’t think ‘RXD – receive – relative to what?’Tulisan lengkapnya Quick Start Guide for Using the WinAVR Compiler with ATMEL’s AVR Butterfly, dapat diunduh di sini: http://www.smileymicros.com/QuickStartGuide.pdf
Konfigurasi rangkaian
IC Maxim MAX 232;
Salah satu konfigurasi MAX232 yang paling mudah untuk diikuti adalah yang terdapat di www.coolcircuit.com sebagai berikut:
Pilihan lain adalah modifikasi kecil yang saya lakukan pada seperti pada gambar berikut:
Adapun pinout alias pin mapping untuk konektor (socket maupun plug) DB-9 adalah sebagai berikut:
Sumber gambar: USB RS232 Level Conversion – Smiley Micros (Joe Pardue)
Sumber gambar tabel: www.zytrax.com
USB to serial converter driver
Untuk penggunaan di OS GNU/Linux semisal Ubuntu biasanya unit konverter tidak memerlukan driver tambahan. Untuk sistem berOS Windows (uji pada XP SP3) driver biasanya perlu di-install sendiri.
Salah satu produk yang dulu cukup banyak saya temui di pasaran adalah BAFO BF-810. Driver untuk unit ini dapat di cari di situs resminya atau di sini.
Produk ini cukup sering ditemui di pasaran dan harganya biasanya lebih murah dari BF-810. Driver yang saya pakai dapat di download di sini.